
FEDERASI Sepakbola Filipina (PFF) mengundang Timnas Indonesia beserta tiga negara lain untuk ambil bagian di turnamen bertajuk the GoTyme Bank Cup pada September 2025. Selain Timnas Indonesia, tiga negara yang diundang adalah Vietnam, Afrika Selatan dan Singapura.
“Federasi Sepakbola (PFF) dan GoTyme Bank mengumumkan turnamen bertajuk GoTyme Bank Cup 2025. Sebanyak empat tim ambil bagian di turnamen yang digelar pada September 2025. Tim-tim yang diundang adalah Afrika Selatan, Vietnam, Indonesia dan Singapura,” tulis akun X @theaseanball.

1. Jadwal Kosong Timnas Indonesia pada September 2025
Lantas, apakah Timnas Indonesia bisa turut serta di ajang yang rencananya digelar hingga tiga tahun ke depan? Di bulan September 2025, tidak ada agenda pertandingan yang dijalani Timnas Indonesia.
Jika lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 pada Juni 2025, Timnas Indonesia tidak memiliki agenda pertandingan sampai Piala Dunia 2026 digelar pada Juni 2026, sehingga bisa saja ambil bagian di ajang ini. Sementara jika hanya finis di posisi tiga atau empat klasemen akhir Grup C, Timnas Indonesia akan ambil bagian di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Rencananya, babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia baru akan dilangsungkan pada Oktober 2025, sehingga tidak bentrok dengan jadwal pertandingan GoTyme Bank Cup. Jika ambil bagian di ajang ini, Timnas Indonesia layak memanggil pemain-pemain terbaiknya.
Laga ini bisa dijadikan ajang persiapan jika nantinya Timnas Indonesia ambil bagian di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Salah satu peserta bertajuk GoTyme Bank Cup 2025 juga masuk kategori oke, yakni Timnas Afrika Selatan.